Pantai ini terletak disebelah selatan Dari Pantai Wediombo berjalan ke
arah daerah pantai yg berbatu-batu (menurut peta ke arah selatan). Di
situ ada jalan setapak kecil (agak becek). Mungkin agak susah ditemukan
pintu ke jalan setapak ini, jadi sebaiknya tanya penduduk sekitar atau
pemancing2 yang ada di situ. Kalau sudah ketemu ikuti jalan setapak ini
menyusuri pematang sawah dan kebun. Jarak ke Pantai Jungwok kurang lebih
1 km, waktu tempuh 45 menit. Bila pergi ke pantai jungwok Sebaiknya
jangan waktu hari hujan karena jalan setapaknya bakal licin.
Berada di timur Pantai Wediombo atau sekira 40 km arah tenggara kota
Wonosari, akses jalan menuju pantai Jungwok lumayan berat. Kendaraan pun
harus dititipkan di Pantai Wediombo dengan retribusi Rp5.000,- dan
parkir untuk 2 malam adalah Rp6.000,. Perjalanan dilanjutkan melalui
jalan setapak ke arah timur.Perjalanan cukup menyenangkan karena melewati Pantai Wediombo dan kami
sampai di Pantai wediombo pukul 5 sore. Kami sempatkan untuk melihat sunset
dahulu setelah itu berjalan melewati hamparan sawah yang sangat luas
milik penduduk setempat dengan beberapa kandang ternak sapi mereka.
Setelah itu jalan mulai menanjak untuk mencapai Pantai Jungwok melewati
satu bukit. Pantai Jungwok berada tepat di balik bukit dari Pantai
Wediombo. Perjalanan santai kami mencapai pantai Jungwok sekira 1 jam.
Liburan? Mau jalan-jalan tidak ada mobil? Pesan sekarang juga di www.bigdayamuliatransport.com merupakan perusahaan yang sedang berkembang dalam bidang sewa mobil, tour wisata, tour dalam kota, antar jemput luar kota, mobil pengantin, perjalanan dinas.
ReplyDelete